Membahagiakan! itulah kata pertama yang ingin saya ucapkan untuk petualangan yang menyenangkan kemarin karena untuk mengetahui  alt+F10 saya harus mencarinya keempat tempat. sempat timbul pertanyaan apakah karena saya yang kurang berpengetahuan (bodoh) atau saya memang tidak memiliki kemampuan dalam mencari jawaban lebih singkat ?

pasti anda bingung apakah maksud dengan pencarian saya terhadap alt+F10. Ceritanya dimulai ketika istri saya merasa adanya keanehan pada laptonya (Aspire 3680) karena beberapa program keluaran dari Acer yang terinstal bersamaan ketika pertama kali instalasi OS (Vista Basic Home Edition) tidak bisa digunakan (.exe-nya mising). Setelah saya periksa ternyata beberapa program aplication-nya dikenali sebagai virus oleh AVG free edition. Dari sini kejengkelan saya terhadap AVG free edition dimulai, karena sangat mengesalkan akhirnya AVG saya uninstall, sampai hari ini saya tidak tahu kenapa AVG free edition berprilaku seperti itu…. (apa karena jarang diupdate atau dia sendiri kena virus ?).

Tempat pertama Saya tanya ke istri dimana CD instaler dan drivernya, dia mengatakan tidak tahu, karena tokonya sendiri tidak memberikan kedua barang tersebut. saya coba download ke situs Acer hasilnya selalu gagal. akhirnya, saya putuskan untuk menanyakan langsung pada tokonya dimana saya bisa melakukan recovery disk system. Jawaban dari toko adalah standar jawaban dari pedagang yang sudah terjual barangnya? yaitu tidak tahu, maaf kami tidak bisa membantu.

Tempat kedua seminggu kemudian karena mendapatkan pengalaman Asus A9Rp saya bermasalah, saya tanyakan saja ke sebuah  toko di Jaya Plaza yang jadi langganan saya, dia hanya memberikan driver sesuai permintaan saya dan menyarankan untuk ke Service Center-nya di plaza IBCC untuk meminta recovery-nya gratis ko.

Tempat ketiga IBCC adalah tempat yang pertama kali saya masuki, saya langsung cari tempat penjualan notebook dan berkeliling mencari Service Center-nya Acer. saya tidak menemukannya hanya mendapatkan saran dari seorang penjaga di toko Acer bahwa Service Center Acer letaknya di Setrasari Mall dan Karapitan.

Tempat Keempat Setelah sampai ke jalan Karapitan saya cari Service Center-nya Acer, saya lupa lagi gedungnya. karena setelah mendapatkan petunjuk dari juru parkir saya langsung disuruh masuk dan diterima oleh seorang Customer Service prempuan saya juga lupa namanya. Dia hanya menanyakan keaslian SN-nya dan memberikan advice bahwa untuk merecovery data tinggal langsung aja tekan alt+F10 saat akan login, dijamin semua data anda terformat karana anda melakukan instalasi ulang vista anda.

ya alloh betapa luas ilmu-Mu, betapa membahagiakannya saya mendapatkan ilmu berharga ini lewat sebuah pencarian. Ya Alloh limpahi kami denga ilmu dan kebaikanya…Ya Alloh saya tidak ingin menjadi pelupa dan pemalas terhadap Ilmu.